
Kebersamaan : Plt Sekda Kabupaten Jayapura Yusuf Yambe Yabdi bersama wartawan usai kegiatan coffee morning di Cafe Apollo, Sentani, sebagai upaya mempererat sinergi pemerintah dan insan pers menjelang Natal dan Tahun Baru 2025.(Foto:Ist)
SENTANI, Klokjo.id –Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Jayapura Yusuf Yambe Yabdi coffee morning bersama jurnalis atau insan pers di Cafe Apollo, Sentani, pada Sabtu (20/12/2025).
Kegiatan ini berlangsung santai, penuh keakraban, dan dialog terbuka, serta ajang silaturahmi sekaligus forum diskusi antara Pemerintah Kabupaten Jayapura dan wartawan, guna memperkuat komunikasi yang konstruktif dalam penyampaian informasi kepada masyarakat, jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Sekda Yusuf Yambe Yabdi menegaskan pentingnya kehadiran pemerintah di tengah masyarakat, terutama pada momentum hari besar keagamaan yang kerap diwarnai berbagai dinamika sosial.
“Yang terpenting bukan pada narasi tertentu, melainkan bagaimana pemerintah benar-benar hadir di tengah masyarakat dalam menyambut Natal dan Tahun Baru. Meski dengan keterbatasan yang ada, pemerintah tetap berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujarnya.
Ia juga menekankan peran strategis media dalam menciptakan suasana yang kondusif melalui pemberitaan yang akurat, berimbang, dan menyejukkan, sehingga dapat menjaga stabilitas serta ketenteraman sosial di Kabupaten Jayapura.
Selain itu, forum tersebut turut membahas sejumlah isu daerah, di antaranya kesiapan pemerintah menghadapi potensi gangguan keamanan, pelayanan publik selama libur panjang, serta pentingnya koordinasi lintas sektor antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan para pemangku kepentingan lainnya.
Para wartawan yang hadir menyambut positif kegiatan ini dan berharap forum komunikasi seperti coffee morning dapat dilakukan secara berkelanjutan, sebagai sarana memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan media demi kepentingan publik yang lebih luas. (ARS)