Foto: Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE bersama rombongan  dijemput tarian adat.

JAYAPURA, KLIKJO.ID— Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey, SE,  bersama isteri Rita Tamuntuan hadiri Hari Jadi Kerukunan Keluarga Kawanua (K3), Kota Jayapura dirangkai HUT Pahlawan Nasional, DR  G.S.S.J  Ratulangi, dipusatkan di  Gedung Walewangko atau Rumah Besar, Entrop, Kota Jayapura, pada minggu (6/11/2022).

Turut mendampingi, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, SE, M.A.P, dan ibu, serta Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Utara.

Rombongan orang nomor satu Sulut dijemput di Bandara Sentani dengan  tarian adat papua dari Sanggar Reimue Kayo Batu, dipimpin Niko Makanuay.

Sementara di gedung Walewangko  dijemput tarian adat Minahasa  Kawasaran  Waraney pimpinan Gio Sondakh sebagai Sarian atau pemimpinan Tarian Kawasaran.

Pantauan media Klikjo.id, ribuan warga Kawanua di Jayapura memenuhi gedung  Walewangko, untuk bersua dengan Gubernur Sulut Olly Dondokambey.

Fayti Endey, S.Pi Ketua Panitia,  berterima kasih atas kehadiran Gubernur Sulut dan rombongan dalam rangka Hari Jadi K3 Kota Jayapura ke 60 tahun. “Terima kasih atas kehadiran Gubernur Sulut dan rombongan, sehingga kegiatan ini menjadi sangat luar biasa,” ujarnya.

Sementara itu Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W. A Maclarimboen, S.IK., MH. terlibat  langsung dalam pengamanan, juga anggota Brimob Polda Sulut yang sementara bertugas (satgas) di Papua ikut mengamankan area bandara Sentani hingga lokasi kegiatan.(Arifin)