Irup : Kepala Balai Pemasyarakatan Benny Totot, Inspektur Upacara (Irup) Hari Kebangkitan Nasional.(Ist)
MANADO, Klikjo.id –Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Manado memeringati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 115 tahun, dengan menggelar upacara dan bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kepala Balai Pemasyarakatan Benny Totot.
Kegiatan digelar di Halaman Kantor Bapas Manado, pada Senin (22/5/2023), dan diikuti pejabat dan jajaran Bapas Kelas I Manado.
Pada kesempatan itu, Benny mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari merapatkan barisan perjuangan.
“Hari Kebangkitan Nasional hari ini, juga kita maknai dengan memperingati perjuangan bersama kita. Kementerian, Lembaga, Pemerin tah Daerah, sektor swasta, akademisi, pers, komunitas, dan seluruh elemen bangsa saling bahu-membahu berkolaborasi menerapkan nilainilai persatuan juga kesatuan dalam mewujudkan kebangkitan bangsa kita dari berbagai krisis global, baik kesehatan, perekonom ian, hingga geopolitik sekalipun,” tutur Benny membacakan amanat Plt. Menteri Komunikasi dan Informatika, Moh. Mahfud MD.
Ditegaskan pula, Hari Kebangkitan Nasional dilatarbelakangi oleh bangkitnya semangat nasionalisme, persatuan, kesatuan dan kesadaran untuk memperjuangkan kemerdekaan Negara Indonesia.
“Hari Kebangkitan Nasional bertepatan dengan hari lahirnya organisasi Budi Utomo”, ujarnya, sambil menbahkan, Budi Utomo didirikan pada 20 Mei 1908 oleh Dr. Sutomo dan para mahasiswa STOVIA (School tot Opleiding van Indische Artsen).
Sejak itulah, sejarah Indonesia memasuki masa pergerakan nasional yang mengakibatkan perjuangan meraih kemerdekaan tidak lagi bersifat kedaerahan.(Wen/***)
Sumber : Humas Bapas Manado
Tinggalkan Balasan