Upacara : Para pelajar tampak antusias mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Upacara Kantor Bupati Jayapura, Senin (10/11/2025).(Foto:AR

SENTANI, Klikjo.id — Bupati Jayapura, Dr Yunus Wonda SH, MH, mengajak warga Papua Khususnya di Kabupaten Jayapura meneladani semangat perjuangan pahlawan yang adalah cahaya yang menuntun perjalanan bangsa.

Ini disampaikan Bupati Yunus Wonda saat memimpin  upacara peringatan Hari Pahlawan ke-80  tahun di Lapangan  kantor Bupati Jayapura, pada  Senin (10/11/2025) yang mengusung  tema “Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.”

“Dari Surabaya hingga Banda Aceh, dari Ambarawa hingga Biak, para pahlawan berjuang bukan demi dirinya sendiri, tetapi demi masa depan bangsa,” ujar Bupati.

Dia menambahkan, para pahlawan mengajarkan bahwa kemerdekaan tidak jatuh dari langit, melainkan lahir dari kesadaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan.

Tiga Nilai Teladan dari Para Pahlawan

Bupati Yunus menekankan tiga nilai utama yang patut diteladani dari perjuangan para pahlawan, yakni kesabaran, semangat mengutamakan kepentingan bangsa, dan pandangan jauh ke depan.