
Penyampaian : Ketua DPRP Papua Tengah Delius Tabuni memimpin Rapat Paripurna penyampaian laporan hasil kerja Pansus Kemanusiaan dan Tim Advokasi Blok Wabu di Kantor DPRP Papua Tengah, Nabire, Senin (15/12/2025). (Foto: Ist)
NABIRE, Klikjo.id –Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi (DPRP) Papua Tengah menggelar Rapat Paripurna dalam rangka penyampaian laporan hasil kerja Panitia Khusus (Pansus) Kemanusiaan dan Tim Advokasi Blok Wabu, Senin (15/12/2025) sore, di Kantor DPRP Papua Tengah, Jalan Pepera, Kelurahan Morgo, Distrik Nabire, Kabupaten Nabire.
Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRP Papua Tengah, Delius Tabuni, dan diikuti anggota DPRP, dihadiri pemerintah daerah, TNI-Polri, serta lembaga terkait. Laporan Sekretariat DPRP, dari total 55 anggota DPRP Papua Tengah, sebanyak 17 anggota hadir dan 38 anggota berhalangan dengan keterangan.
Hadir pula, Kabinda Papua Tengah Brigjen TNI Alfi Sahri Lubis, Asisten II Setda Papua Tengah Dr. H. Tumiran, Asisten III Setda Papua Tengah Dr. Zhakarias Frans Marey, Wakil Ketua III DPRP Papua Tengah Bekies Kogoya, Wakil Ketua IV DPRP Papua Tengah John Nasion Robbi Gobai, Kepala BP3OKP Papua Tengah Irjen Pol (Purn) Drs. Petrus Waine, serta perwakilan TNI, Polri, Pengadilan Negeri Nabire, dan para anggota DPRP Papua Tengah.

Tinggalkan Balasan