Pelepasan : Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, SH., bersama Rektor Unsrat Prof. Dr. Ir. Oktovian B.A. Sompie dan jajaran, saat pelepasan 897 mahasiswa KKT Unsrat Angkatan 143 di Auditorium Universitas Sam Ratulangi Manado, Selasa (8/7/2025).(Foto: gy)

MINSEL, Klikjo.id –Sebanyak 897 mahasiswa Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado dilepas untuk mengikuti Kuliah Kerja Terpadu (KKT) Reguler Angkatan 143 Tahun Ajaran 2024/2025 di Kabupaten Minahasa Selatan, Selasa (8/7/2025). Berlangsung di Auditorium Unsrat dan dihadiri Bupati Minahasa Selatan (Minsel)  Franky Donny Wongkar SH (FDW), bersama jajaran pimpinan kampus.

KKT ini akan berlangsung  23 hari, mulai 8 hingga 31 Juli 2025, tersebar di 9 kecamatan masing-masing Ranoyapo, Amurang Barat, Amurang Timur, Amurang, Tatapaan, Tumpaan, Tareran, Suluun Tareran, dan Amurang.
Mahasiawa KKT berasal dari 11 fakultas, yakni Kedokteran, Teknik, Pertanian, Peternakan, Perikanan dan Ilmu Kelautan, Ekonomi dan Bisnis, Hukum, Ilmu Sosial dan Politik, Ilmu Budaya, Matematika dan IPA, serta Kesehatan Masyarakat.