RESMI: Sekira 300-an Pengurus dan Pengawas Koperasi Kelurahan Merah Putih se-Kota Tomohon dilantik langsung oleh Wali Kota Tomohon Caroll Senduk SH.

TOMOHON, KLIKJO.ID- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Ferdinand Mono Turang SSos menghadiri acara Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus serta Pengawas Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) se-Kota Tomohon yang digelar di GOR Babe Palar Tomohon, Selasa (04/11/2025).

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Tomohon Caroll Senduk SH didampingi Wakil Wali Kota Sendy Rumajar SE MIKom, serta dihadiri Sekretaris Daerah Edwin Roring SE ME, perwakilan dari Kejaksaan Negeri Tomohon dan Kodim 1302/Minahasa, tokoh agama dan masyarakat, bersama sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Ferdinand Mono Turang menyampaikan apresiasi kepada para pengurus dan pengawas KKMP yang baru dilantik.

Ia menekankan pentingnya penerapan nilai gotong royong, kejujuran, dan transparansi dalam pengelolaan koperasi agar keberadaannya dapat benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Momen ini diharapkan menjadi langkah awal bagi pengurus baru untuk memperkuat sinergi dan meningkatkan kesejahteraan warga melalui pengelolaan koperasi yang profesional dan berintegritas,” ujar politisi PDI Perjuangan tersebut.

Kegiatan pelantikan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat peran koperasi sebagai salah satu pilar ekonomi kerakyatan di Kota Tomohon.

Pemerintah daerah berharap, kehadiran KKMP dapat menjadi wadah kolaborasi masyarakat dalam memperkuat ekonomi lokal berbasis kebersamaan dan kemandirian.(REQ)